Pelatihan Hardskill dengan Tema Pelatihan Pengembangan Media Pendidikan Non Formal

 

 

 

Pelatihan Hardskill dengan tema Pelatihan Pengembangan Media Pendidikan Non Formal dilaksanakan pada tanggal 26 – 27 September 2016 di GSG Dekanat lantai 3 FIP UNNES. Hardskill disini artinya merupakan penguasaan ilmu pengetahuan, teknologi, dan keterampilan teknis yang berhubungan dengan bidang ilmunya. Sementara itu, soft skills adalah keterampilan seseorang dalam berhubungan dengan orang lain (interpersonal skills) dan keterampilan dalam mengatur dirinya sendiri (intrapersonal skills) yang mampu mengembangkan unjuk kerja secara maksimal. Hardskill merupakan keterampilan teknis yang melekat atau dibutuhkan untuk profesi tertentu. Contoh: insinyur mekanik membutuhkan keterampilan bekerja dengan permesinan, programmer harus menguasai teknik pemrograman dengan bahasa tertentu. Hardskill sudah pasti dibutuhkan untuk bisa bekerja dengan tepat tujuan. Hard skills juga berhubungan dengan kompetensi inti untuk setiap bidang keilmuan lulusan. Lulusan mahasiswa PNF yang dituntut memiliki berbagai kompetensi perlu untuk dibekali berbagai keterampilan, salah satu kompetensi yang wajib dimiliki oleh para lulusan adalah keterampilan mengajar dengan menggunakan dan memanfaatkan media pembelajaran berbasis komputer. Media pembelajaran adalah segala sesuatu yang digunakan untuk menyalurkan pesan serta dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian, dan kemauan si belajar sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar yang disengaja, bertujuan, dan terkendali. Khusus bagi lulusan mahasiswa PNF memiliki keunikan dalam proses pembelajaran karena dalam pelaksanaanya berbeda dengan kaidah-kaidah pelaksanaan pendidikan formal, salah satu yang paling berbeda adalah dari segi peserta didiknya, dimana peserta didik PNF tidak homogen seperti pendidikan formal melainkan heterogen dari segi usia, latar belakang, profesi dan kebutuhan. Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan diatas maka, Jurusan Pendidikan Nonformal Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Semarang, menyelenggarakan kegiatan pelatihan hardskill berupa pelatihan pengembangan media pembelajaran pendidikan nonformal. selain bertujuan untuk mengembangkan hardskill mahasiswa PNF kegiatan pelatihan juga bertujuan untuk menciptakan rumusan dan perencanaan media pembelajaran, serta menciptakan produk inovativ media pembelajaran dalam pendidikan nonformal. Peserta dari kegiatan ini adalah mahasiswa pendidikan luar sekolah dan seluruh dosen jurusan PNF serta beberapa perwakilan dosen dari jurusan lain yang ada di Fakultas Ilmu Pendidikan.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *